Sosialisasi Perubahan Alur Penumpang Jelang Switch Over Tahap 1 Stasiun Tanah AbangĀ 

25-06-2025 / 9 Views
 
Jakarta, 25 Juni 2025 — Menjelang pelaksanaan switch over (SO) Tahap 1 di Stasiun Tanah Abang, Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan bersama PT KCI dan PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta, melakukan sosialisasi kepada rekan-rekan media terkait perubahan alur pergerakan penumpang yang akan diberlakukan mulai Minggu, 29 Juni 2025.
 
Adapun penerapan perubahan alur pergerakan penumpang ini akan dilakukan pasca kegiatan Switch Over Peningkatan Stasiun Tanah Abang Tahap 1 pada hari Sabtu, 28 Juni 2025 dini hari s.d. Minggu, 29 Juni 2025.
 
Sebagai informasi, pelaksanaan switch over ini merupakan bagian dari tahapan transformasi Stasiun Tanah Abang, yang ditujukan untuk mengoptimalkan pelayanan dan kenyamanan bagi pengguna KRL. Pada tahap awal ini, sejumlah area layanan akan dipindahkan dari bangunan lama ke area baru, termasuk peron dan jalur pemberangkatan. Kemudian Perubahan flow penumpang mencakup:
1. Perpindahan akses masuk dan keluar penumpang dari bangunan lama ke bangunan baru sisi selatan (menghadap Jalan Jatibaru).
2. Penggunaan peron baru untuk layanan KRL lintas Tanah Abang – Serpong – Rangkasbitung.
3. Penyesuaian titik naik-turun penumpang pada peron 3, 5 dan 6.
 
Skema Operasional Baru:
• KRL dari arah Serpong dan Palmerah akan masuk di Jalur 3 sebagai jalur kedatangan. Seluruh penumpang akan diturunkan di jalur ini. Setelah kereta kosong, dilakukan proses langsir ke jalur keberangkatan.
• Kereta langsir diarahkan ke Jalur 5 atau 6, yang digunakan untuk keberangkatan kembali ke arah Serpong.
• Waktu langsir diupayakan maksimal 8 menit, untuk menjamin kelancaran jadwal perjalanan dan menghindari keterlambatan.
Arah Penumpang dan Akses:
• Penumpang yang turun di Jalur 3 akan diarahkan naik melalui eskalator (arah naik diaktifkan penuh) menuju Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) baru sebagai koridor utama distribusi penumpang.
• Penumpang dari arah Pasar Tanah Abang dapat menggunakan akses tangga manual yang telah disiapkan menuju peron.
• Untuk keberangkatan ke arah Rangkasbitung dan Merak, kereta tetap menggunakan Jalur 5 dan 6 sebagai jalur keberangkatan tetap.
• Pengaktifan Jalur 2 Baru (Dari Arah Duri)
Sebagai bagian dari tahapan transformasi, Jalur 2 yang baru dari arah Duri mulai diaktifkan, memberikan fleksibilitas dan peningkatan kapasitas lintasan serta mendukung efisiensi headway perjalanan KRL. 
 
Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Jakarta, Ferdian Suryo Adhi Pramono, menyampaikan, “Switch over ini akan dilaksanakan secara bertahap pada malam hingga dini hari tanggal 28 sampai dengan 29 Juni 2025, guna memastikan transisi berlangsung aman tanpa mengganggu operasional kereta.  DJKA dan PT KAI mengharapkan kerja sama dan pengertian dari seluruh pengguna jasa atas perubahan yang dilakukan demi peningkatan layanan jangka panjang”.
 
#TanahAbangBertransformasi
#DJKAKAIUntukIndonesia
 
 

6 Comment

Jhone Michale

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.

jhon doe

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiustempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veninostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip

Jenifer Hearly

Nov 09 2021

reply

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod temincidid labore et dolore magna aliqua. Ut enim miniming veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.