BTP Padang Raih Peringkat Ke-III Penyelenggaraan SAKIP 2023
Padang—Balai Teknik Perkeretaapian (BTP) Kelas II Padang berhasil meraih peringkat ke-III dalam Penyelenggaraan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di Lingkungan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA). Peringkat pertama diraih oleh Direktorat Prasarana Perkeretaapian dan peringkat kedua diraih oleh Direktorat Jenderal Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api.
“Alhamdulillah tahun ini kita mendapatkan peringkat ketiga dalam evaluasi implementasi sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah di lingkungan DJKA, semoga tahun depan BTP Padang bisa lebih meningkatkan kinerja dan dapat meraih peringkat pertama,” ujar Kepala BTP Padang Endang Setiawan saat menerima penghargaan di Jakarta beberapa saat lalu.
Untuk diketahui, SAKIP merupakan rangkaian sistematik dari berbagai aktivitas, alat, dan prosedur yang dirancang untuk tujuan penetapan dan pengukuran, pengumpulan data, pengklasifikasian, pengikhtisarian serta pelaporan kinerja pada instansi pemerintah. Hal ini dilakukan dalam rangka pertanggungjawaban dan peningkatan kinerja dari instansi itu sendiri berdasarkan PM Nomor 85 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.
Dengan kata lain, SAKIP merupakan sistem yang terintegrasi mulai dari perencanaan, penganggaran, pengukuran dan pelaporan kinerja yang selaras dengan pelaksana sistem akuntabilitas keuangan. Sebab itu, sudah menjadi kewajiban setiap organisasi atau instansi pemerintah untuk bisa mencatat dan melaporkan penggunaan keuangan negara serta kesesuaian dengan ketentuan yang berlaku. (RAH)
Humas Balai Teknik Perkeretaapian Padang
Komentar
LOGIN UNTUK KOMENTAR Sign in with Google