• Jl.Medan Merdeka Barat No.8 Jakarta Pusat 10110 - Indonesia

LRT Sumsel Sukses Selenggarakan LRT Fest, Hadirkan Artis Nasional Dan Didatangi Lebih 4000 Orang

PALEMBANG - Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan selalu pengelola Light Rail Transit (LRT) Sumatera Selatan (Sumsel) sukses menyelenggarakan acara tahunan LRT Fest, yang berlangsung meriah di Lapangan Atletik 1 Jakabaring Sport City, Jumat (19/7). Acara ini tidak hanya sebatas hiburan, tetapi juga memperkuat posisi LRT Sumsel sebagai pilar utama dalam transportasi masal di wilayah tersebut.

Dalam acara yang berlangsung mulai pukul 15.00 itu, LRT Fest menampilkan sejumlah penampilan artis nasional. Antara lain Bernadya, Kunto Aji, dan Tulus. Kehadiran ketiga musisi papan atas ini tidak hanya menghibur ribuan penonton yang hadir, tetapi juga mengukuhkan status acara ini sebagai salah satu festival terbesar di Palembang.

"Kami sangat senang melihat antusiasme yang luar biasa dari masyarakat Palembang dan sekitarnya," kata Kepala BPKARSS Rode Paulus, dalam sesi wawancara setelah acara. Dia mengatakan, LRT Fest 2024 bukan hanya tentang hiburan semata, tetapi juga tentang membangun komunitas yang solid dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya transportasi publik yang modern dan ramah lingkungan.

Acara ini tidak hanya menampilkan musik, tetapi juga memperlihatkan berbagai stand makanan dan kegiatan interaktif lainnya, yang semuanya dirancang untuk memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjung dari berbagai kalangan usia. Dengan lebih dari 4000 orang menghadiri acara ini, Rode berharap masyarakat semakin mencintai LRT Sumsel.

Menyusul kesuksesan ini, LRT Sumsel berencana untuk menjadikan LRT Fest sebagai acara tahunan yang lebih besar dan lebih spektakuler lagi, dengan harapan dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Palembang dan mendukung pertumbuhan pariwisata serta ekonomi lokal.

Sementara itu, salah satu penonton, Nurul Komariyah mengatakan senang dengan adanya kegiatan LRT Fest 2024. "Saya datang pukul 16.00 tadi. Mau nunggu penampilan Tulus," ungkapnya saat ditemui. Warga Sako itu datang bersama temannya. Mereka menaiki kendaraan feeder yang dioperasionalkan secara gratis. "Nyaman banget nonton konser dijemput antar oleh feeder. Supirnya juga ramah. Pelayanan oke," tambahnya. 

Nurul berharap ke depan LRT Fest bisa lebih baik lagi. Setidaknya, mempertahankan apa yang sudah dibuat tahun ini. "Undang artis-artis nasional lagi ya. Biar makin betah nih naik LRT Sumsel," tuturnya. Nurul menambahkan perlu diadakan rangkaian sebelum penyelenggaraan LRT Fest. Misalnya fun run dan jelajah wisata sekitar Palembang

Share to:

Berita Terkait:

F