• Jl.Medan Merdeka Barat No.8 Jakarta Pusat 10110 - Indonesia

APRESIASI TINGGI UNTUK PAHLAWAN KESELAMATAN PERJALANAN KERETA API

Blora (10/10) Direktorat Jenderal Perkeretaapian dan Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Semarang memberikan apresiasi yang tinggi kepada Bapak Sarmo dan Bapak Jamin, dua warga Desa Pengkoljagong, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora. Keduanya telah menunjukkan tindakan heroik dengan cepat melapor adanya kerusakan rel kereta api di KM 57+1, Petak Jalan antara Stasiun Doplang dan Randublatung.

Aksi sigap Bapak Sarmo dan Bapak Jamin dalam memberikan tanda bahaya kepada masinis kereta api yang melintas telah mencegah potensi terjadinya kecelakaan yang lebih besar. Keberanian dan kepedulian mereka terhadap keselamatan bersama patut menjadi contoh bagi kita semua.

"Kami sangat mengapresiasi tindakan cepat dan tepat dari Bapak Sarmo dan Bapak Jamin," ujar Yuwono Wiarco, Plt. Direktur Keselamatan Perkeretaapian. "Aksi mereka ini membuktikan bahwa kepedulian masyarakat sangat penting dalam menjaga keselamatan perjalanan kereta api."

Teladan Bagi Masyarakat

Tindakan heroik kedua warga Blora ini menjadi bukti nyata bahwa keselamatan perjalanan kereta api adalah tanggung jawab bersama, sesuai kapasitas masing-masing. Dengan melaporkan setiap potensi bahaya yang ditemukan di sekitar jalur kereta api, kita telah ikut berkontribusi dalam menciptakan transportasi yang nyaman dan selamat. Sebagai bentuk penghargaan atas dedikasinya, Direktorat Jenderal Perkeretaapian dan Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Semarang memberikan apresiasi khusus kepada Bapak Sarmo dan Bapak Jamin. Apresiasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat lainnya untuk ikut berperan aktif dalam menjaga keselamatan bersama di jalur kereta api.

Lampiran
APRESIASI TINGGI UNTUK PAHLAWAN KESELAMATAN PERJALANAN KERETA API
 Download Lampiran
Share to:

Berita Terkait:

F